Ke Yogya, Presiden Jokowi Akan Tutup Kongres Umat Islam Indonesia VI

Oleh Humas     Dipublikasikan pada 11 Februari 2015
Kategori: Berita
Dibaca: 44.670 Kali
Suasana Kongres Umat Islam Indonesia VI, yang berlangsung di Yogyakarta, 8-11 Fabruari 2015

Suasana Kongres Umat Islam Indonesia VI, yang berlangsung di Yogyakarta, 8-11 Fabruari 2015

Presiden Joko Widodo (Jokowi)  akan menutup acara Kongres Umat Islam Indonesia (KUII) VI di Hotel Inna Garuda, Yogyakarta, Rabu (11/2) pagi ini.

Kongres lima tahunan bertema “Penguatan Peran Politik, Ekonomi, dan Budaya Umat Islam untuk Indonesia yang Berkeadilan dan Berperadaban sebagai Sebuah Manifestasi Komitmen Umat Islam terhadap NKRI yang Berdasarkan Pancasila”  berlangsung sejak Senin (9/2), dan  dibuka Wakil Presiden (Wapres) Jusuf Kalla.

Para peserta berasal dari Majelis Ulama Indonesia (MUI), perwakilan ormas Islam tingkat pusat, pondok pesantren, perguruan tinggi, lembaga-lembaga Islam domestik dan mancanegara, kalangan profesional dan tokoh perorangan.

Untuk pertama kalinya, KUII dihadiri oleh 42 sultan  Nusantara, diantaranya  Sultan Iskandar Mahmud Badaruddin dari Palembang.

Langsung Kembali

Presiden Jokowi tidak akan berlama-lama dalam kunjungan ke Yogyakarta kali ini, karena pada siang hingga nanti sejumlah acara sudah menanti kehadirannya di Jakarta.

Dua agenda setidaknya sudah menunggu kehadiran Presiden Jokowi di Jakarta, pada Rabu (11/2) ini, yaitu menerima Ketua Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) Siti Adiningsih, dan memimpin Rapat Terbatas Penanggulangan banjir di Jakarta.

Rapat terbatas penanggulanan banjir yang akan digelar di Istana Merdeka, Jakarta itu, akan dihadiri oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PU dan Pera) Basuki Hadimuljono, Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya, Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok, Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan, Plt. Gubernur Banten Rano Karno, Walikota Bogor Bima Arya, dan Plt. Bupati Bogor.

(WID/ES)

 

 

Berita Terbaru