Presiden Jokowi Bertemu Sejumlah Seniman Senior di Istana Bogor

Oleh Humas     Dipublikasikan pada 24 Februari 2022
Kategori: Berita
Dibaca: 874 Kali

Presiden Jokowi menerima sejumlah seniman senior di Istana Bogor, Rabu (23/02/2022). (Foto: BPMI Setpres/Muchlis Jr)

Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) menerima sejumlah seniman senior di Istana Kepresidenan Bogor, Rabu (23/02/2022). Dalam pertemuan tersebut, para seniman senior antara lain menyampaikan aspirasi mereka terkait kebudayaan.

“Kami menyampaikan aspirasi kami mengenai hal-hal kebudayaan, bagaimana budaya itu sebetulnya mempererat sebuah persatuan, bagaimana budaya itu adalah memperkaya kebinekaan kita. Ada beberapa juga yang kami sampaikan selain juga sarana dan prasarana kebudayaan yang ada di sini,” ujar Indrodjojo Kusumonegoro atau Indro Warkop dalam keterangannya selepas pertemuan.

Menurut Indro, para seniman senior akan terus memberikan masukan untuk pemerintahan Presiden Jokowi hingga akhir masa jabatannya. Ia bersama rekan-rekannya pun berterima kasih atas kesempatan bertemu Kepala Negara tersebut.

“Buat kami ini sebuah hal yang berharga karena kami bisa mengutarakan aspirasi kami sebagai seniman di Indonesia,” imbuhnya.

Seniman senior lainnya, Ida Royani, menambahkan bahwa Presiden Jokowi juga turut menjelaskan sejumlah program pemerintahannya, termasuk mengenai pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara. Ia pun mendukung upaya pemerintah dalam membangun IKN tersebut.

“Kita mendukung semua program-programnya Pak Jokowi, terutama program yang ada di Kalimantan, membuat ibu kota baru. Insyaallah tadi kita sudah lihat bagus sekali. Mudah-mudahan nanti seluruh rakyat Indonesia bisa jalan-jalan ke sana, kita bisa berwisata ke sana untuk melihat kota yang baru,” jelasnya.

Dukungan serupa juga datang dari salah satu personil grup Bimbo, yakni Samsudin Hardjakusumah alias Sam Bimbo. Bahkan, sebelum rencana pembangunan IKN, Bimbo telah membuat lagu bertema Nusantara.

“Kami dari Bimbo mendukung ibu kota baru di Kalimantan. Sebelum itu jadi pun, kami sudah membuat lagu Bumiku Nusantara,” ujar Sam.

Selain ketiga seniman senior tersebut, pertemuan juga dihadiri oleh Sidarto Danusubroto, Ramdani Basri, Widyawati Sophian, Marini Suryosumarno, Hanna Widjaya, Roy Marten, Rita Nasution, Aida Mustafa, Vivi Sumanti, dan Iin Bimbo. Adapun Presiden Jokowi tampak didampingi oleh Menteri Sekretaris Negara Pratikno. (BPMI SETPRES/UN)

Berita Terbaru